5 Tips Hemat Belanja, yang Terakhir Wajib Tahu !
Tips Hemat Belanja – Berbelanja bagi sebagian orang adalah kebutuhan dan sebagian lagi
melakukannya sebagai hobi. Namun satu hal yang terkadang tidak disadari bahwa
gemar berbelanja dapat menghabiskan biaya satu bulan berjalan. Jika Anda
mempunyai kebiasaan berbelanja maka memahami dan mengerti tips hemat berbelanja
adalah suatu langkah tepat. Jangan sampai ketidaktahuan akan tips hemat
berbelanja menjadikan Anda kelimpungan di pertengahan bulan.
Bagi kaum perempuan, berbelanja adalah bagian
dari kegemaran dan gaya hidup. Keluar masuk dari satu mal ke mal yang lain
adalah trend perempuan perkotaan. Tidak peduli apakah ia sudah dapat
penghasilan sendiri atau masih minta jatah orang tua. Atau bahkan karena telah
mengalami shopping madness (penyakit gila belanja) tidak peduli kalau harus
(maaf) menjual diri demi mendapatkan uang agar bisa berbelanja. Kalau sudah
demikian menjalankan tips hemat berbelanja adalah sebuah keharusan.
Banyak sekali kaum perempuan yang tidak mampu
lagi mengerem dan menahan nafsu berbelanja mereka. Terlebih pada minggu pertama
sesudah menerima gaji. Nafsunya mendorongnya membeli semuanya tanpa
memperhitungkan dan memperdulikan budget serta kebutuhan.
Belanja adalah membeli barang baru tidak
peduli dibutuhkan atau tidak. Apakah dalam kondisi demikian, mereka sempat
memperhatikan tips hemat berbelanja? Mengingat tips hemat berbelanja adalah
sesuatu yang penting maka apapun kondisinya dan siapapun orangnya harus menjaga
nafsu berbelanjanya dengan memperhatikan berbagai cara dan tips hemat
berbelanja.
Tips Hemat Berbelanja
Jika penyakit gila belanja (shopping
madness) Anda diikuti terus maka hal
itu akan mengancam keuangan Anda. Cobalah untuk tidak selalu memperturutkan nafus
belanja dan kalau toh harus berbelanja ada baiknya Anda mengikuti tips hemat
berbelanja yang diberikan oleh pak-sodikin.com. Berikut adalah tips hemat
berbelanja versi pak-sodikin.com yang dapat Anda lakukan untuk menghemat
keuangan Anda:
Tips hemat belanja yang pertama
adalah menunggu ada obral atau cuci
gudang. Untuk melakukan hal ini dibutuhkan kesabaran. Ya Anda butuh kesabaran
ketika akan berbelanja mengikuti saran ini. Yang Anda perlukan adalah menunggu
supermarket atau toko-toko memberikan obral dan diskon super besaran atau
bahkan cuci gudang. Umumnya peristiwa obral besar dan cuci gudang diberikan
oleh supermarket ketika tahun baru, Idul Fitri, dan Natal. Tips hemat
berbelanja yang ini adalah sangat tepat untuk menghemat pengeluaran ketika
belanja dan mengerem kegemaran belanja.
Tips hemat berbelanja yang kedua adalah
berbelanja di Toko Kecil. Produk bermutu tinggi dan bermerk tidak mesti selalu
ada di super market dan butik-butik terkenal. Di toko-toko yang dikategorikan
kecil tidak jarang dapat dijumpai barang dan produk dengan kualitas bagus dan
dijual dengan harga lebih murah. Cobalah untuk merubah mind set Anda bahwa
membeli barang bagus harus di super market atau mal.
Tips hemat berbelanja yang ketiga yaitu
membeli barang second. Turunkan gensi Anda, bahwa berpenampilan perfect tidak
harus memakai barang baru. Tidak selamanya barang second itu jelek dan tidak
layak pakai. Justru jika Anda sedang beruntung anda dapat mendapatkan produk
second dengan kualitas OK dan harga tentu saja relatif jauh lebih murah. Tips
hemat berbelanja ini dapat terbantu dengan mencari informasi sebanyak-banyaknya
tentang lokasi-lokasi penjualan produk second dengan kualitas yang tetap masih
bagus. Anda pasti terkejut dan bergembira dengan murahnya harga produk second
dibandingkan jika Anda membelinya di super market atau di mal.
Tips hemat berbelanja keempat yaitu
belanja di toko online. Berbelanja online layak untuk dicoba. Sekarang zaman
sudah semakin maju dan modern. Belanja dapat dilakukan dengan sangat mudah,
bahkan dilakukan dari kamar. Anda tidak membutuhkan waktu dan tenaga untuk
antri di super market dan mal. Di toko online, Anda bebas memilih barang yang
ditawarkan.
Terkait dengan Tips hemat belanja, yang
diperlukan adalah memilih toko online yang sudah terpercaya. Perhatikan ulasan organik yang
telah diberikan oleh pembeli-pembeli sebelumnya, juga tak kalah penting adalah
rating yang telah diperoleh oleh toko tersebut.
Untuk saat ini sudah banyak toko
online di internet
dan app. Dengan semakin banyaknya toko online tentu saja
menyebabkan tingkat persaingan menjadi ketat. Maka biasanya mereka
berlomba-lomba membuat harga yang bersaing dan sangat menguntungkan Anda. Tentu
saja niatan Anda menjalankan tips hemat berbelanja kesampaian.
Tips hemat berbelanja yang terakhir adalah belilah
barang-barang yang Anda butuhkan, bukan hanya yang Anda inginkan. Ingat bahwa kebutuhan
manusia itu ada batasnya, namun keinginan manusia tidak berbatas.
Demikianlah tips hemat belanja dari kami. Jika Anda hendak
memberikan komentar atau ingin menambahkan tipsnya silahkan ditulis di form komentar yang
sudah disediakan di bawah artikel tips hemat berbelanja ini. Sampai jumpa lagi (tipsnya.com).
Tidak ada komentar untuk "5 Tips Hemat Belanja, yang Terakhir Wajib Tahu ! "
Posting Komentar