Mau Belajar Bahasa Jepang Otodidak ? Ini Cara Termudah

 

Mau Belajar Bahasa Jepang Otodidak ? Ini Cara Termudah

Mau Belajar Bahasa Jepang Otodidak ? Ini Cara Termudah - Bahasa di dunia ini banyak sekali. Setiap negara tentunya memiliki bahasa sendiri-sendiri. Kali ini kita akan belajar bahasa Jepang. Belajar bahasa ini bisa secara otodidak ataupun dengan pengajar. Kali ini kita akan mempelajari bahasa Jepang secara otodidak.

 

Tips Belajar Bahasa Jepang

Beberapa tips agar bisa belajar bahasa Jepang secara otodidak dengan mudah yaitu sebagai berikut:

 

1. Harus bisa mandiri

Otodidak itu berarti tidak memiliki guru ataupun seseorang yang bisa mengaturkan materi-materi apa saja yang akan harus dipelajari. Pengaturan waktunya kita sendiri yang menentukan. Tantangan belajar bahasa Jepang otodidak yaitu kita dituntut untuk bisa mandiri dan membuat keputusan sendiri dari mana saja dan sampai kapan kita harus mempelajarinya.

Anda bisa belajar otodidak dari buku-buku ataupun seperti belajar otodidak lewat internet, kamus buku, kamus digital di hp dan PC dan beberapa Ebook. Setiap orang mempunyai cara belajar masing-masing yang efektif.

 

2. Harus pandai memanfaatkan apa yang ada

Belajar bahasa Jepang secara otodidak tidak semudah belajar dengan adanya pengajar, Anda harus bisa memanfaatkan semuanya sebaik mungkin. Misal Anda sering jalan-jalan ke toko buku, manfaatkanlah kesempatan tersebut buat beli buku pelajaran Bahasa Jepang, atau Anda sering browsing di internet. Ketika Anda belajar, jangan pernah mengeluh tetapi segera temukan kelebihanmu sendiri.

 

3. Perbanyak berteman dengan orang yang mahir bahasa Jepang

Hal ini agar bisa membuat kita bersemangat, mempunyai banyak teman yang mahir bahasa Jepang bisa dimanfaatkan untuk praktik. Anda bisa meminta bantuan kepada teman Anda semisal Anda mengalami kesulitan memahami kosakata bahasa Jepang.

Berbeda dengan orang yang ikut les atau mahasiswa sastra Jepang, mereka sudah memiliki teman sekelas yang tentu seperjuangan dan saling menyupport satu sama lainnya. Anda sebagai pelajar otodidak, harus mencari teman satu persatu, jika mencari teman dunia nyata susah maka carilah teman dunia mayamu sebanyak mungkin.

 

4. Bahasa Jepang untuk keseharian

Belajar bahasa Jepang sebaiknya dilakukan untuk keseharian “everywhere and everytime” agar lebih cepat paham. Belajar bahasa adalah suatu ilmu yang harus terus di biasakan bukan hanya di pelajari saja. Menghafal Bahasa Jepang maukan ke dalam alam bawah sadar kita yaitu dengan cara menonton anime, baca koran jepang, maupun mendengarkan lagu-lagu Jepang.

 

5. Belajar di berbagai tempat

Jangan hanya belajar di satu tempat karena biasanya khususnya website cuma mengajarkan bahasa Jepang hanya versi formal atau ada yang hanya versi santai saja. Jadi semakin banyak website yang kita kunjungi maka akan semakin variatif Bahasa Jepangnya. Begitu juga dengan buku, jangan hanya belajar di satu buku saja misal hanya belajar Minna no nihongo, tetapi baca juga buku-buku lainnya.

 

6. Ciptakan sesuatu yang dapat menguji Bahasa Jepangmu

Cara menguji kemampuan kita yaitu lagu Jepang ditranslite, mengajak bicara orang Jepang asli, atau mencari soal bahasa Jepang di internet dan berusaha mengisi jawabannya. Lakukan hal apa saja yang penting bisa mengasah kemampuan yang kita miliki. Semakin paham materi yang sulit maka semakin bagus pula kemampuan kita.

 

Nah itulah beberapa tips belajar bahasa jepang secara otodidak. Belajar bahasa Jepang yang paling utama adalah menanamkan mindset bahwa belajar bahasa Jepang itu mudah. Salam sukses selalu (tipsnya.com).

Tidak ada komentar untuk "Mau Belajar Bahasa Jepang Otodidak ? Ini Cara Termudah"